All New Jazz 2014 |
Honda All New Jazz Type 2013 yang Memikat |
Berikut ini 9 kelemahan yang sering dilontarkan para pemiliknya . (Khusus All New Jazz sampai tahun 2013)
- Harga terlalu mahal untuk sebuah hatchback 1500 cc. Para pesaingnya mampu memberikan range harga < Rp 200 jutaan. Sedangkan Honda All New Jazz tetap dijual di range harga > Rp 200 jutaan. Banyak yang mengatakan Honda pelit untuk menyematkan fitur-fitur dan lebih mengedepankan tenaga mesin saja, padahal hanya sedikit pemilik mobil punya karakter sebagai pengemudi agresif karena kebanyakan kalem. Honda Jazz juga paling pelit dengan Diskon walaupun akhir tahun sekalipun.
- Untuk Type Matic, tarikan bawahnya lemot (Hal ini berbeda dengan saingannya Toyota Yaris yang tarikan bawahnya nendang). Penggunaan Paddle Shift juga tidak sesigaf seperti rancangan eropa (paddle shift honda hanya untuk menarik perhatian penggunanya saja tetapi tidak murni paddle shift yang disematkan pada mobil-mobil mahal)
- Kabin kurang senyap dan terkesan berisik yang berarti kurang peredaman yang memadai. Suara hujan dan ban tembus ke kabin sehingga harus membesarkan suara audio untuk menghilangkan gangguan suara dari luar. Diperlukan tambahan dana untuk menambahkan peredam pada plafon dan dashboard depan. Jangankan Honda Jazz, All New CRV saja banyak yang mengeluhkan suara ban Dunlop-nya yang masuk ke kabin. (Honda harus melakukan perbaikan peredaman terutama di plafon dan Sekitar Ban).
- Suspensinya terlalu keras (depan) dan terlalu lembut (belakang) sehingga tidak nyaman untuk perjalanan jauh atau tidak nyaman pada jalan yang tidak mulus. Untuk kencang memang enak tetapi untuk membawa penumpang sungguh suspensi yang keras membawa konsekuensi kenyamanan berkurang. Jangan coba2 melewati polisi tidur atau jalan berlobang dengan Honda Jazz karena pantat penumpang belakang akan locat.
- Ground Clearance terlalu rendah hanya 150 mm sehingga membatasi ruang jelajah Honda All New Jazz. Pengguna Honda All New Jazz harus selalu memilih jalanan yang relatif mulus untuk menghindari nggesrot bumpernya. Banyak yang mengeluhkan Honda All New Jazz gampang nggesrot pada polisi tidur apalagi dengan adanya body kit.
- Tidak bisa seirit yang diperkirakan sebelumnya....Apalagi dengan karakter Jazz yang agresif maka konsumsi bbm akan sangat mengecewakan. Dalam kota macet konsusmi bbm hanya berkisar 8-10 km/liter. Apalagi yang automatic lebih boros. Memang akan sangat sulit mendapatkan konsumsi bbm Jazz yang memuaskan karena mesinya terkenal agresif sehingga sehingga "kurang Greget" jika menggunakan mode eco driving.
- Penyakit lama Honda Jazz adalah pintu depan bagian driver, kacanya gampang seret. Perlu rajin memberi semprotan silicon supaya tetap lancar. Inilag kegagalan Honda dalam merancang sistem pengendali motor dan sensor pada kaca pengemudi........hal yang sama juga dialami oleh Suzuki Aerio.
- HID, keyless Entry dan Start STop Button belum tersedia seperti yang ada pada varian tertinggi saingannya. Atau dengan kata lain Honda Jazz minim Fitur dibandingkan kompetitornya..
- Bagasi terutama pintu bagasi belakang sering mengeluarkan bunyi-bunyian saat melewati jalan keriting.
Yang paling mengganggu adalah ground clearance yang rendah dan kualitas peredaman yang kurang. Jadi jika ke-2 masalah utama tersebut bisa diterima maka All New Jazz pantas untuk dijadikan kendaraan harian.
Keluhan pengguna Honda All New Jazz bisa dilihat juga di milis :
http://archive.kaskus.co.id/thread/4013734/140.
Bagaimana dengan kelemahan All New Jazz 2014 yang sering dilontarkan penggunanya ??
Pecinta Honda sekalipun mengakui bahwa durability produk Honda saat ini tidak seperti produk honda di tahun 1990-2000. Lihat testimoninya : http://www.dapurpacu.com/paulus-alwis-kualitas-dan-durabilitas-honda-mengecewakan/
Honda memang terkenal memiliki designer yang handal dalam menciptakan design kendaraan yang futuristik, tetapi daya tahan/durability dan build of quality akhir harus dikedepankan untuk konsumen dibandingkan kelebihan spesifikasi.
Semoga menjadi masukan bagi Honda, karena di tahun 2014 akan ada Honda Mobilio, Honda New City dan Honda All New Jazz Mayor Change.
Keluhan pengguna Honda All New Jazz bisa dilihat juga di milis :
http://archive.kaskus.co.id/thread/4013734/140.
Bagaimana dengan kelemahan All New Jazz 2014 yang sering dilontarkan penggunanya ??
Honda memang terkenal memiliki designer yang handal dalam menciptakan design kendaraan yang futuristik, tetapi daya tahan/durability dan build of quality akhir harus dikedepankan untuk konsumen dibandingkan kelebihan spesifikasi.
Semoga menjadi masukan bagi Honda, karena di tahun 2014 akan ada Honda Mobilio, Honda New City dan Honda All New Jazz Mayor Change.
sejauh ini , untuk kendala Kabin Berisik akibat Ban dan Kondisi Mobil boros , tidak seperti yang di perkirakan sebelum nya . apakah karena bandingan ane , Toyota Avanza yaa ? hee ...
ReplyDeleteEmang bener gan saya pake jazz rs automatic 2010 semua kelemahannya sama,seperti kabin ga senyap berisik,klo melewati jalanan yg aspalnya kasar kerasa bgt ke kaki suara gemuruh ban,bantingan depan keras,belakang terlalu empuk,bbm tidak bersahabat boros bgt gan,,tpi saya suka sama modelnya gan,,saya cuma minta saran gimana caranya supaya jazz rs itu nyaman seperti sedan gan??hee..mksh.
ReplyDeleteTentukan karakter mengemudi dulu, jika bapak temasuk kategori yang moderat, kalem dan tidak agresif maka suspensi dibuat yang agak lembut (cari kombinasi suspensi yang tidak kaku/keras). Suspensi keras jazz cocok untuk kecepatan tinggi > 100 km/jam.
Deleteane juga ngerasain sama.... suara ac kdengeran kyak ada blower yg muter kenceng,,, terus suara mesin agak kedengeran, apalagi kalo di jalan tol pake 100kpj lebih malah makin parah suara y, terus kalo nanjak agak lemot, harus nunggu rpm 3000 lebih baru kerasa tenaga y,,,satu lagi yang saya kecewakan konsumsi BBM y boros gila... di tol cumn dpet 11 km/liter dalkot cmn 8-9km/liter...pdhl ngenadrain y g sadis2 amat
ReplyDeleteane pake jazz m/t 2012,,, nyesel gan :'(
Tenaga yang besar pada Jazz yang 120 PS memang bisa mengalahkan musuhnya Yaris, tetapi diperoleh pada putaran > 6000 rpm (sangat sulit mendapatkan putaran 6000 rpm di gigi 5). Honda Jazz di putaran = 3000 grafik torsinya mulai pas-pasan sehingga perlu putaran yang lebih tinggi untuk mendapatkan limpahan torsi untuk menanjak. itulah mengapa kondisi hemat yang diinginkan ngak pernah tercapai. Dengan kondisi isi penumpang penuh akan semakin boros.
Deletesama, apalagi kalo hujan, suara rintik2nya kedengeran banget, berasa berteduh dibawah seng. dan untuk mengendarai dengan nyaman, harus pinter pinter milih jalan aspal yang mulus, serta menghindari titik kemacetan biar dapat rasio kompresi yang ekonomis. rute kombinasi sih pernah ampe 24 km/l dengan catatan waktu nginjek pedal gas gausah kenceng2, berjalan max 60 km/h, kalo nyetirnya ga kalem, sama banyak berhenti di lampu, jujur ni jazz emang boros banget, kalo ga pinter pinter nyiasatin bisa tekor buat tunggangan anak kuliahan sehari hari, berangkat musi pagi banget, dan pulang musi malam untuk menghindari traffic jam :D
ReplyDeletesaya pake jazz lama 2005 triptonik malah bisa 1 : 14.5 km (jalur kombinasi), walaupun memang kurang nyaman jalan di jalan jelek sihh
ReplyDeletePengemudi yang moderat seperti anda bisa mendapatkan keiritan 14.5 km adalah hal yang impresif.
Deletelah kok semua sudah saya rasakan. maklum kang jazz keluaran awal :)
ReplyDeleteyang paling kesel itu boros baik keluar dan dalam kota. cuman yang bikin demen itu lincah doang. enak buat blusukan meski rada khawatir nyangkut jebakan batman.
Mas baru beli jazz and baru pertama kali punya Honda... Mau tanya kalo boleh. Kok dashboardnya depan kalo jalan gelombang ada bunyi kletek2 ya... Di dengerin bunyi di dalam banget, belakang speedometer.. Ini normal semua Jazz apa gimana ya... Bagasi sih aman bagus sepi...
ReplyDeletePemakaian sehari2 Sentul-Kantor Jakarta-Sentul pake Pertamax rata2 1:14... Campur lancar and macet banget... Kalo di tol ngebut berat 1:20 beneran...
Bunyi di dalam dashboard terdengar berarti ada sesuatu yang berbenturan, sebuah mobil biasanya harus lulus uji noise pada jalan bergelombang atau keriting. Gampang saja, lakukan komplain ke Beres dan ajak montir Beres untuk mencobanya di jalan bergelombang. Biasanya sangat sulit menemukan bunyi seperti ini dalam kondisi diam.
DeleteKonsumsi BBM All New JAzz yang bisa 1:14 dengan pertamax sangat wajar. Pemakai jazz (new) yang mbandel pakai premium mungkin sulit mendapatkan angka 1 : 14. Menurut test Autobild konsumsi All New Jazz adalah (1 : 11 untuk dalam kota, 1:18 untuk tol, 1:9.3 untuk macet liburan)
Saya bandingkan dengan Swift memang masalah peredam suara Jazz itu kurang senyap alias masih sedikit berisik, untuk polisi tidur saya jadi khawatir, karena saya pengguna baru.
ReplyDeletegimana kalau perbandingannya sama all new Fiesta mas? harga lebih murah dari Yaris dan Jazz, kaya fitur, lebih cenderung high tecno,
ReplyDeleteWah akan seru jika ANJ dibandingkan dengan New Fiesta yang 1600 cc, dengan tenaga 120 ps, keduanya seimbang. bahkan dalam prakteknya kecepatan dan akselerasi antara ANJ, Fiesta 1.6 dan yaris akan ditentukan bukan oleh kendaraannya tetapi pengalaman drivernya, karena di kecepatan > 100 km/jam sulit untuk meninggalkan jauh pesaingnya. Yang Jelas, kalau ford fiesta adalah merk Jepang, pasti akan mampu mengalahkan kesuksesan ANJ.
DeleteMas kalau sekarang saya mau beli mobil second dengan harga sekitar 130 jutaan mending apaan nih, honda jazz idsi, atau yaris atau apa? trimaksh sarannya
ReplyDeletedengan harga terjangkau dan hemat BBM. trims
ReplyDeleteUntuk Ibu : dengan budget 130 juta bisa mendapatkan Yaris E tahun 2008 atau Jazz IDSI 2007. Keduanya memang bersaing di mobil second. kalau irit-iritan maka Jazz IDSI lebih irit dari Yaris tetapi performancenya masih lebih bagusan Yaris. Karena Ibu mementingkan Irit BBM, Jazz lebih dipertimbangkan (Tapi cari yang km-nya masih < 40,000 km kalau bisa). (Yaris dan Jazz layak dibeli dalam kondisi second karena nilai depresiasinya sudah rendah)
Deleteblog agan ni sangat bagus. saya suka bacanya. thx banget
ReplyDeletemau tanya mas.. apa perbedaan honda jazz yang dulu dengan yang sekarang..?
ReplyDeleteKalo honda jazz yg dulu umurnya sudah tua, yang sekarang umurnya masih muda..wkwkwkwk
ReplyDeletesaya pakai ANJ 2011 triptonic RS...biasa pake premium...untuk jangka panjang apa ya efeknya ?
ReplyDeletesy jarang ngebut paling tinggi di 3000 RPM di setiap giginya.
memang kabin bising kayak avanza. menang di lincah aja.
ANJ 2011 pakai premium akan menurunkan performance, dan ini kelihatan di tarikan awal, menengah dan saat rpm tinggi. Tenaga ANJ dengan premium akan turun sekitar 10-15 % dibandingkan menggunakan pertamax. Dalam jangka panjang mobil yang biasa minum premium akan menghasilkan kotoran/kerak yang lebih cepat menumpuk pada saluran-saluran mesin, sehingga harus rutin ke bengkel setiap 10,000 km.
DeleteThis comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDeletemas untuk tebal tipisnya karoseri sekelas honda jazz,bagus yg mana dengan sekelasnya? klo sampean lebih suka yg mana?, honda jazz karoserinya kok seperti kaleng kerupuk warung nyokap kita yg seribu,ok thanks
ReplyDeleteSaya termasuk pemakai jazz dari sejak awal jazz di luncurkan, mulai dari jazz m/t 2004 kemudian ke jazz a/t 2012 dan pada saat bersamaan saya memakai honda city 2005 a/t vtec. untuk yang sama - sama jazz yaaahhh begitulah kira2 sama seperti komen2 di atas, tp tetep aja ngga kapok beli lagi beli lagi.. hehe, soalnya lincah, hanya saja di banding city 2005 a/t vtec.. akselerasi jazz kalah, kalau saya memakai city 2005 itu pd saat akselerasi awal, seperti di lampu merah berani di adu dengan yang tranmisi manual krn langsung josss. Cm begitu pindah jazz 2012, hayaaahhhh ... agak lambat di akselerasi awal biarpun sudah dibantu triptonik biarpun kalau kecepatan sudah cukup tinggi sih tetap stabil, sama ground clearance yang rendah memang menyulitkan mencari jalan apalagi kalo sudah mulai musim hujan begini yang kalau ada genangan itu lubang ngga keliatan ..
ReplyDeleteSiapapun yang sudah lama memiliki mobil di Indonesia akan sepakat bahwa populasi sedan akan semakin kecil karena Ground clearance yang rendah, itulah mengapa MPV akan menjadi raja di Indonesia karena fasktor daya tampung dan kehandalannya menerjang jalan jelek di Indonesia. Jazz memang untuk dalam kota, jangan coba-coba touring ke daerah dengan mobil ini. Sedan memang dirancang dengan rasio gear yang agak sedikit berbeda dan dengan bentuk aerodinamika yang lebih baik dibandingkan dengan hatcback Jazz, sehingga akselerasi sedan Honda City di jalanan lebih baik dari saudara kandungnya Jazz.
Deletesaya pengguna jazz awal 2004 wah masih enak lumayan daripada apv saya walau tahunnya sama. enteng lincah gesit cuman boros sih 1:10km. Tapi bagian kaki2 depan gludhug2 kalau di jalan yg kasar. Apanya ya bang ? Saya pernah penasaran dan bongkar ban depan liat2 di kaki2 kayaknya ada karet2 yg aus. Bisa ganti endiri gak ya...maklum buged minim he he
ReplyDeleteBln juni kemarin terpaksa jazz 2004 suamiku masuk bengkel. Abis sering ngeluh ada suara gludhuk2 dibagian dpn dan sangat mengganggu tdk nyaman. Dan benar tebakan suamiku hrs ganti karet bushing jember aus satu robek sebelah. Ketarik tarik karena ayunan jember. Lagian posisi jembernya agak miring tdk lurus jadi ayunannya berat sebelah. Kedua shcokbreaker ada yg mati satu temannya jg udah lemah. Wah wah ganti dua2nya. Ganti showa lagi. Yach agak dalam juga rogoh kocek. Tp skrg muantap...senyap..josss..puas anteng nyaman. Mungkin blm pernah ganti sejak baru. Kata suamiku..beginilah nikahin janda...baru nikah udah ada biaya extra. Maklum blm kuat beli ug perawan RS..
ReplyDeleteMau nanya mas, saya rencana mau beli mobil seken th 2011/12 tapi masih galau menjatuhkan pilihan antara jazz rs dan ford fiesta. Mohon saran nya terimakasih
ReplyDeleteLangsung kesimpulan saja gan,....dari banyak sudut pandang maka Jazz RS akan lebih layak masuk garasi. Semua pertimbangan bisa diperdebatkan tetapi Resale Value Jazz RS masih lebih tinggi dibandingkan Ford bahkan untuk masa yang lama ke depan.
DeleteMau tanya kalo jazz triptonik kelemahanya apa ya??saya masih bingung
ReplyDeletePermisi saya mau tanya, Apa sih Perbedaan antara honda Jazz RS 2012 sm 2013 ? Lebih Boros mana diantara keduanya .. Terima kasih ..
ReplyDeleteThis comment has been removed by the author.
ReplyDeletehttps://isuzusby.com
ReplyDeleteDealer isuzu surabaya https://isuzusby.com
ReplyDeletewahh... dengan baca artikel ini jadi mikir berulang kali, mau beli jazz. tadinya mau ganti dr sedan ke hatchback,,n pilihan ada di peugeot 206 / 307 sport n jazz. mohon masukannya dong,, lebih baik yang mana diantara 3 itu. dr segi perawatan, kenyamanan , irit. karena saya dengar 206 itu juga irit but masalah perawatan saya kurang paham krn ada yg bilang sama ada yg ber mindset negatif ma mobil eropa. makasih ya sebelumnya
ReplyDeleteDIJUAL Toyota Yaris S 2009 AT Silver
ReplyDeleteCekidot... http://adf.ly/1a6t30
Mas sy mau beli jazz 2008 ivitec km br 60.000. sy mau tau bagaimana caranya mengetahui automaticnya msh bagus
ReplyDeletesaya pengguna jazz rs 2009...ketika kecepatan 38 km/jam terasa ada sedikit getaran di roda bagian belakang.mohon masukanya...thanks.
ReplyDeletesaya pengguna jazz rs 2009...ketika kecepatan 38 km/jam terasa ada sedikit getaran di roda bagian belakang.mohon masukanya...thanks.
ReplyDeleteProf. Dr. Firman. Saya membeli Honda Jazz 4 bulan yang lalu ke salah satu dealer utama Gajah motor di Kota Padang, yang beralamat di jl Khatib Sulaiman. Setelah saya pakai Honda Jazz tersebut selama 4 bulan dan diba ke luar kota sebanyak dua kali, tiba-tiba di jalan mobil tersebut tidak bisa bergerak sama sekali. setelah dicek ternyata kain koplengnya habis. Untuk mempertimbangkan keselamatan mobil maka saya menyewa mobil untuk deret gendong kembali ke Gajah Motor untuk diservice. Saya heran mengapa ya kok mobil baru bsia bermasalah kain kopleng ? Tahun sebelumnya saya membeli mobil Jazz dengan pemakaian yang sama, tidak ada masalah. Saya mohon informasi kepada seluruh penggunakan, apakah mobil saya itu tidak merupakan kegagalan produk ? Sampai hari ini saya agak wawas menggunakan mobil saya tersebut
DeleteSetelah saya tanya ke petugas service mereka menyalahkan pengunaan, apakah memang seperti itu merupakan kelemahan produk Jazz yang baru, sebelumnya saya juga menggunakan jazz hampir selama 5 tahun, kemudian di jual dan ditukar dengan yang baru. Saya mohon informasi sehubungan dengan mobil jazz produk baru ini kepada semua penggunaka
ReplyDeleteKenapa ya jazz saya pada mesin suara grek grek itu suara ban apa koplingnya oblak
ReplyDeleteGan mau nanya kalau honda jazz vtec triptonic 2008 2 transmisi bisa manual/metic apa kelebihan/kekurangannya.
ReplyDeleteMakasih
pagi semua, bgaimana dg jazz i-dsi m/t keluaran 2005 apakah irit?
ReplyDeleteSelamat malam gan..
ReplyDeleteInsya Allah rencana saya mau beli jazz RS m/t 2018, mungkin ada masukan dan saran yg sudah punya jazz rs th 17/18 itu kelemahannya apa aja yaa? Khususnya untuk pemakaian sehari2, terimakasih 🙏
Mending jazz atau yaris?
ReplyDeleteJazz sama yaris suspensinya lebih nyaman yang mana?
Mohon yang sudah pernah pake bisa dijawab
Mohon coment nya
ReplyDeleteAll new jazz 2018, ketika dijalan menurun posisi direm, begitu rem di lepas muncul bunyi gludug - gludug?
Kondisi ini disetiap turunan dan rem dilepas
Kno ya???😂
saya pengguna jazz rs 2012. Ya memang begitu soh dr jazz 2017 saya juga begitu berisik bagian bagasi. parahnya lagi malah di jazz rs 2012 baut stop light di kaca belakan malah lepas bunyi klotek klotek.,.masalah sudah selesai timbul masalaha lagi rupanya pengait dudukan kabel lampu belakan kendor otomatis buat jalan dijalan kriting klotek klotek lagi.,.WTF.,betulin lagiii.,dan tempatnya susah lagi didalam plat body kan ngeselin bgt,.tapi sudah beres.,.masalah lagi di cover bagasi sering berisik bgt rupanya saya beri peredam yaitu karpet untuk alas tutup bagasi.,.suara senyap.,bisa dicoba deh
ReplyDelete